Beranda > Arsip Berita, Musik > Malam Ini, Sumbar Mengorkes 2019

Malam Ini, Sumbar Mengorkes 2019

SAVE_20190503_170910

Forum Orkes Sumatera Barat menggelar acara bertajuk Sumbar Mengorkes 2019, di Pendopo Medan nan Balinduang FBS UNP, Jumat (3/5) mulai pukul 20:00WIB sampai selesai.

Acara yang digagas OKJ, Orkes Taman Bunga, serta Mendadak Orkes ini bakal menjadi acara orkes terbesar dan perdana diadakan di Sumatera Barat.

Menurut Presiden OKJ Wahyu Prima Nelga, ide acara awalnya muncul karena melihat fenomena orkes dangdut yang mulai berkembang di Sumatera Barat dua tahun belakangan.

“Sudah banyak muncul grup orkes dangdut yang produktif, dan mereka juga konsisten,” ujar pria yang akrab disapa Wawa.

SAVE_20190503_170956

Suasana briefing gabungan grup orkes Sumbar. (Foto: Nanda Hidayat)

 

Wawa melanjutkan, adapun tujuan diadakannya acara tersebut adalah sebagai ajang silaturrahmi antar sesama grup orkes, mengekspos musik orkes dangdut Sumatera Barat, dan yang terpenting, kata dia, adalah untuk ‘menyembuhkan’ musik dangdut yang sedang ‘sakit.’

“Saat ini jika kita ngomong dangdut, yang terbayang adalah sawer dan goyangan seksi dari biduan-biduannya. Padahal, dangdut sebagai musik asli Indonesia pada awal kemunculannya, hadir dalam wajah yang sangat bermartabat serta membawa pesan moral dan sosial. Seperti yang sudah dilakukan oleh sesepuh-sesepuh orkes dangdut Indonesia dahulu, yaitu PMR, Pancaran Sinar Petromax, dan yang lebih tua lagi Orkes Gumarang,” terangnya.

Adapun grup orkes yang bakal mengisi acara malam ini adalah OKJ (Orkes Karupuak Jangek), Orkes Taman Bunga, Mendadak Orkes, Orkes Tasorong, Keroncong Perut, Orkes Pamaleh, dan sederet orkes lainnya.

Dalam perencanaannya, acara ini bakal diadakan secara estafet setiap tahunnya. Dan untuk acara perdana kali ini OKJ tampil sebagai tuan rumah.

Dalam teknis pelaksanaannya, persiapan acara dilakukan secara kolektif, dengan pendanaan yang sepenuhnya bersumber dari sumbangan dan hasil ngamen.

Sejauh ini, telah banyak dukungan dari orkes-orkes senior seperti Orkes PMR, PHB (Pemuda Harapan Bangsa), Orkes Nunung Cs, The Panturas. Bahkan Joni Iskandar (Vokalis PMR) selaku sesepuh orkes dangdut Indonesia, secara pribadi menyatakan dukungan melalui video testimoni yang bisa dilihat di IG @sumbarmengorkes. Tidak ketinggalan juga dukungan dari Ajo Buset.

SAVE_20190503_172045

Joni Iskandar (Sesepuh orkes dangdut Indonesia)

“Kami berharap melalui acara ini, orkes dangdut bisa pulih dan dapat dinikmati oleh semua kalangan,” pungkas Wawa. (Yeni Purnama Sari)

  1. Belum ada komentar.
  1. No trackbacks yet.

Tinggalkan komentar